Badge MTs Terpadu Yapisa

Badge MTs Terpadu Yapisa, mempunyai Makna dan Filosofis yang begitu Dalam.

Gerbang Ilmu Pengetahuan

Melalui gerbang inilah siswa - siswi MTs Terpadu Yapisa Menjalani Pendidikan.

Yapisa The Champion

Salah satu Kegiatan dan Prestasi Ekstrakurikuler di MTs Terpadu Yapisa Kec. Megamendung Yaitu Paskibra.

Upacara Bendera

Salah satu pendidikan yang ditanamkan yaitu DISIPLIN, dengan cara mengikuti Upacara Bendera setiap Hari Senin Pagi dan Sabtu Sore.

Siswa Sedang Berbaris

Salah satu bukti Kedisiplinan yang tertanam dalam diri siswa adalah Berbaris dengan Rapi.

SELAMAT DATANG DI MTS TERPADU YAPISA MEGAMENDUNG KAB. BOGOR - JAWA BARAT

Rabu, 27 Mei 2015

Struktur Kurikulum

MTs Terpadu Yapisa - Megamendung, sejak Tahun 2006 menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP), dengan struktur Kurikulum sebagai berikut :

No Mata Pelajaran Kelas 7 Kelas 8 Kelas 9
1.a Al Qur'an - Hadist 2 2 2
  b Aqidah Akhlak 2 2 2
  c Fiqih 2 2 2
  d Sejarah Kebudayaan Islam 2 2 2
Pendidikan Kewarganegaraan 2 2 2
Bahasa dan Sastra Indonesia 4 4 4
Bahasa Arab 2 2 2
Bahasa Inggris 4 4 4
Matematika 4 4 4
Ilmu Pengetahuan Alam 4 4 4
Ilmu Pengetahuan Sosial 4 4 4
Seni Budaya 2 2 2
10 Pend. Jasmani, Olahraga dan kesehatan 2 2 2
11 Teknologi Informasi dan Komunikasi 2 2 2
12 Bahasa dan Sastra Sunda 2 2 2
Jumlah 40 40 40

Kontak


MTs Terpadu Yapisa
Jalan Cikopo Selatan Km. 06, Pasirmuncang No. 47 RT. 001/001
Desa Sukaresmi Kec. Megamendung Kab. Bogor-Jawa Barat
Po.Box 47 Cra
Telp. (0251) 8247750 Fax. (0251) 8259938
E-mail : yapisa94@gmail.com atau school_yapisa_1994@yahoo.co.id
Web : mtsyapisa-mgm.blogspot.com



Selasa, 26 Mei 2015

DOWNLOAD

Berikut Hal - hal yang dapat di download seperti dibawah ini :

1. Surat JADWAL UKK dari Kanwil Klik Disini
2. Jadwal UKK Tingkat MI Klik Disini
3. Jadwal UKK Tingkat MTs Klik Disini
4. Jadwal UKK Tingkat MA Klik Disini

Selasa, 19 Mei 2015

MARI KITA MENGENAL SEKOLAH Part..1

Sudah siapkah buat anak-anakku siswa-siswi MTs/SMP kelas 9 untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi? Sebelum melanjutkan mari kita kenal salah satu jenis jenjang pendidikan yang lebih tinggi yaitu SMA.

Sebelum Memulai membaca jangan lupa berdoa terlebih dahulu ya :

Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Senior High School atau High School (Inggrisnya), adalah jenjang pendidikan menengah pada pendidikan formal di Indonesia setelah lulus SMP/MTs/Paket B. SMA ditempuh dalam waktu 3 tahun, mulai dari kelas 10 sampai kelas 12.
Pada saat pendaftaran masuk SMA yang menggunakan sistem online, siswa dapat memilih sekolah yang diinginkan dan memilih jurusan yang diminati. Pada akhir tahun ketiga (yakni kelas 12), siswa diwajibkan mengikuti UJIAN NASIONAL yang memengaruhi kelulusan siswa. Lulusan SMA dapat melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi ataupun langsung bekerja.

Pelajar SMA umumnya berusia 16-19 tahun. SMA tidak termasuk program Wajib Belajar pemerintah - yakni SD Sederajat : 6 tahun dan SMP Sederajat : 3 tahun. Maskipun sejak tahun 2005 telah mulai diberlakukan program wajib belajar 12 tahun yang mengikut sertakan SMA di beberapa daerah, contohnya di Kota Yogyakarta dan Kota Bantul.

SMA diselenggarakan oleh pemerintah maupun swasta. Sejak diberlakukannya Otonomi Daerah pada tahun 2001, pengelolaan SMA Negeri di Indonesia yang sebelumnya berada di bawah Departemen Pendidikan Nasional (Kementrian Pendidikan - Red), kini menjadi tanggung jawab Pemerintah Kabupaten/Kota. Sedangkan Departemen Pendidikan Nasional hanya berperan sebagai REGULATOR dalam bidang standar nasional pendidikan. Secara struktural, SMA negeri merupakan unit pelaksana teknis Dinas Pendidikan kabupaten/kota.

SEJARAH
Pada awalnya di masa pemerintahan Hindia Belanda, bagi orang Belanda, Eropa atau elite pribumi yang telah menyelesaikan pendidikan dasarnya di ELS atau HIS, hanya dapat meneruskan pendidikan menengah umumnya di Hoogere Burgerschool (dalam ejaan baru kemudian menjadi Hogereburgerschool) yang disingkat HBS dengan masa studi lima tahun. Setelah lulus HBS, mereka dapat melanjutkan pendidikannya ke universitas di Belanda. Dengan kata lain HBS pada masa itu serupa dengan penggabungan SMP dan SMA sekarang dalam satu paket. Sekolah menengah tersebut hanya diperuntukkan bagi orang Belanda, Eropa atau elite pribumi. Hingga tahun 1916 hanya terdapat empat HBS milik pemerintah yaitu di Jakarta (1867), Surabaya (1875), Semarang (1 November 1877), dan Bandung (1916).

Sebagai konsekuensi dicanangkannya Politik Etis di mana salah satunya menyangkut bidang pendidikan, maka bagi orang pribumi dibukakan kesempatan mengikuti pendidikan lanjutan, di mana sebelumnya kesempatan tersebut hanya bisa diperoleh kaum elite pribumi, dengan dibukanya Meer Uitgebreid Lager Onderwijs - MULO yaitu pendidikan dasar yang diperluas dan sekolah menengah umum di atasnya yaitu Algemeene Middelbare School (AMS). Pada tahun 1919, AMS pertama dibuka pemerintah Hindia Belanda berlokasi di Yogyakarta.[2]:24 Hingga saat itu terdapat dua jenis sekolah menengah umum yaitu HBS dan AMS (bagi lulusan MULO), selain sekolah menengah setingkat HBS seperti Gymnasium dan Lyceum.

Sistem tersebut bertahan hingga tahun 1942 ketika masa pendudukan Jepang dimulai, di mana kemudian jenjang sekolah menengah atas disebut dengan Sekolah Menengah Tinggi (SMT).
Pada tahun 1945 sebagai pada masa Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dari SMT berubah menjadi Sekolah Menengah Oemoem Atas (SMOA) pada tanggal 13 Maret 1946 di Jakarta yang bertransfomrasi dari SMT yang menjadi SMOA menempati Gedungan PSKD di Jalan Diponegoro di Salemba.
Pada tahun 1950 sebagai pada masa Republik Indonesia Serikat dari SMOA kemudian berubah nama menjadi Sekolah Menengah Atas (SMA) yang dikategorikan menjadi tiga bagian yakni:
  1. SMA A (Bahasa)
  2. SMA B (Ilmu Pasti dan Ilmu Alam)
  3. SMA C (Ilmu Sosial)
Pada tahun 1960-an sistem tersebut diubah, semua SMA membuka beberapa jurusan sekaligus baik bagian A (Bahasa), B (Ilmu Pasti dan Ilmu Alam), maupun C (Ilmu Sosial).
Pada tahun 1980-an sistem penjurusan di SMA diubah lagi, menjadi A1 (Fisika), A2 (Biologi), A3 (Sosial).
Pada tahun ajaran 1994/1995 hingga 2003/2004 dari SMA berubah menjadi Sekolah Menengah Umum (SMU).
Pada tahun ajaran 2004/2005 dari SMU kembali berubah menjadi Sekolah Menengah Atas (SMA).


 KURIKULUM
  1. Agama
  2. Kewarganegaraan
  3. Jasmani dan Kesehatan
  4. Teknologi Informatika dan Komunikasi
  5. Bahasa Indonesia
  6. Bahasa Inggris
  7. Bahasa Daerah
  8. Bahasa Asing
  9. Matematika
  10. Ilmu Pengetahuan Alam
    1. Fisika
    2. Biologi
    3. Kimia
  11. Sejarah
  12. Ilmu Pengetahuan Sosial
    1. Geografi
    2. Ekonomi
    3. Sosiologi

Kurikulum 2013

  1. Pendidikan Agama
  2. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
  3. Bahasa Indonesia
  4. Matematika
  5. Sejarah
  6. Bahasa Inggris
  7. Seni Budaya dan Keterampilan
  8. Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
  9. Prakarya
  10. Peminatan Akademik
  11. Kelompok Peminatan (Pilihan)
  • Kelompok Alam
  1. Matematika
  2. Fisika
  3. Biologi
  4. Kimia
  • Kelompok Sosial
  1. Sejarah
  2. Geografi
  3. Ekonomi
  4. Sosiologi
  • Kelompok Bahasa dan Sastra
  1. Bahasa Indonesia
  2. Bahasa Inggris
  3. Bahasa Daerah (1 buah;sesuai dengan kebudayaan daerah)
  4. Bahasa Asing (1 buah;sesuai dengan pilihan)
Sudah taukan apa itu SMA dan seperti apa? 

Bersambung...... MARI KITA MENGENAL SEKOLAH Part..2

Referensi :

MACAM - MACAM JURUSAN SMK

Assalamu'alaikum wr wb.

Selamat Bagi Siswa - Siswi yang Telah Dinyatakan LULUS dari SMP/MTs. Bagi Siswa - siswi MTs maupun SMP yang bingung setelah LULUS mau diteruskan Kemana, jangan Bingung. Buat yang akan masuk ke SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) Nih Liat dulu Ada Jurusan Apa aja sich di SMK itu. Tapi Buat Di Wilayah Kita (Bogor dan Sekitarnya) Tidak semua Jurusan itu Ada jadi Pintar - pintar lah dalam Memilih.
Selamat Menikmati dan Jangan Lupa difikirkan masak - masak ya :



I. TEKNIK BANGUNAN GEDUNG
001. Teknik Konstruksi Baja
002. Teknik Konstruksi Kayu
003. Teknik Batu & Beton
004. Teknik Pekerjaan Finishing
005. Teknik Gambar Bangunan
006. Teknik Plumbing & Sanitasi
007. Manajemen Properti
008. Teknik Furnitur
009. Interior Dekorator

II. TEKNIK GEODESI DAN GEOMATIKA
010. Teknik Survei & Pemetaan

III. TEKNIK KETENAGALISTRIKAN
011. Teknik Transmisi Tenaga Listrik
012. Teknik Pembangkit Tenaga Listrik
013. Teknik Pemanfaatan Tenaga Lustrik
014. Teknik Distribusi Tenaga Listrik
015. Teknik Otomasi

IV. TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI
016. Rekayasa Perangkat Lunak
017. Teknik Komputer & Jaringan
018. Multimedia

V. TEKNOLOGI BROADCASTING
019. Teknik Siaran Radio
020. Teknik Siaran Televisi
021. Broadcasting Radio
022. Broadcasting Televisi
023. Periklanan

VI. TEKNIK ELEKTRONIKA
024. Teknik Audio-Video
025. Teknik Elektronika Industri
026. Teknik Mekatronika

VII. TEKNIK PENDINGIN & TATA UDARA
027. Teknik Pendingin & Tata Udara

VIII. TEKNIK PEMESINAN
028. Teknik Mesin Produksi
029. Teknik Pengelasan
030. Teknik Fabrikasi Logam
031. Teknik Gambar Mesin
032. Teknik Pemeliharaan Mekanik Industri
033. Teknik Pengecoran Logam

IX. TEKNIK OTOMOTIF
034. Kendaraan Ringan
035. Sepeda Motor Kecil & Besar
036. Perbaikan Bodi & Cat
037. Teknik Alat Berat
038. Ototronik

X. BISNIS DAN MANAJEMEN
039. Administrasi Perkantoran
040. Akuntansi
041. Pemasaran
042. Perbankan
043. Asuransi
044. Usaha Kecil Menengah

XI. PARIWISATA
045. Usaha Jasa Pariwisata
046. Akomodasi Perhotelan

XII. TATA BOGA
047. Jasa Boga
048. Patiseri

XIII. TATA KECANTIKAN
049. Tata Kecantikan Kulit
050. Tata Kecantikan Rambut
051. Terapi Spa & Kebugaran

XIV. TATA BUSANA
052. Tata Busana
053. Garmen

XV. PEKERJAAN SOSIAL
054. Pekerjaan Sosial

XVI. AGRIBISNIS PRODUKSI TANAMAN
055. Budidaya Tanaman Pangan
056. Budidaya Tanaman Sayuran
057. Budidaya Tanaman Hias
058. Budidaya Tanaman Buah
059. Budidaya Tanaman Perkebunan
060. Perbenihan Tanaman

XVII. AGRIBISNIS PRODUKSI TERNAK
061. Agribisnis Ternak Ruminansia
062. Agribisnis Ternak Unggas
063. Agribisnis Aneka Ternak

XVIII. AGRIBISNIS PRODUKSI PERAIRAN
064. Agribisnis Ikan Air Tawar
065. Agribisnis Ikan Air Laut
066. Agribisnis Ikan Air Payau
067. Budidaya Rumput Laut

XIX. AGROINDUSTRI PERTANIAN
068. Pengelolaan Hasil Pertanian Pangan
069. Pengelolaan Hasil Pertanian Non Pangan
070. Pengawasan Mutu

XX. SENI RUPA
071. Seni Murni
072. Desain Komunikasi Grafis
073. Animasi

XXI. KERAJINAN
074. Kria Tekstil
075. Kria Kulit
076. Kria Keramik
077. Kria Logam
078. Kria Kayu

XXII. SENI PERTUNJUKAN
079. Seni Musik Klasik
080. Seni Musik Non Klasik
081. Seni Tari
082. Seni Karawitan
083. Seni Pedalangan
084. Seni Teater

XXIII. TEKNOLOGI PESAWAT UDARA
085. Air Frame & Power Plant
086. Mechanic Repair
087. Electrical Avionic

XXIV. TEKNIK PERKAPALAN
088. Pembangunan & Perbaikan Kapal Baja
089. Teknologi Las Kapal
090. Instalasi Pemesinan Kapal
091. Listrik Kapal
092. Gambar Rancang Bangun
093. Bangunan Kapal Non Baja
094. Interior Kapal

XXV. TEKNOLOGI TEKSTIL
095. Teknik Pemintalan Filament
096. Teknik Pemintalan Stapel
097. Teknologi Pembuatan Kain
098. Teknologi Pencelupan
099. Teknologi Pencapan

XXVI. GRAFIKA
100. Produksi Grafika
101. Persiapan Grafika

XXVII. GEOLOGI PERTAMBANGAN
102. Geologi Pertambangan

XXVIII. INSTRUMENTASI INDUSTRI
103. Kontrol Proses
104. Kontrol Mekanik
105. Instrumentasi Logam & Gelas

XXIX. KIMIA
106. Kimia Industri
107. Analis Kimia

XXX. PELAYARAN
108. Nautika Pelayaran Niaga
109. Teknika Pelayaran Niaga
110. Nautika Kapal Penangkap Ikan
111. Teknika Kapal Penangkap Ikan

XXXI. TELEKOMUNIKASI
112. Teknik Transmisi
113. Teknik Suitsing
114. Teknik Jaringan Akses

XXXII. KESEHATAN
115. Keperawatan
116. Keperawatan Gigi
117. Analis Kesehatan
118. Farmasi
119. Farmasi Industri

XXXIII. KEHUTANAN
120. Pengolahan Hutan

XXXIV. AGRO TEKNIK
121. Teknik Tanah & Air
122. Teknik Alat & Mesin Pertanian

XXXV. KESEHATAN HEWAN
123. Kesehatan Hewan

XXXVI. TEKNOLOGI
124. Teknologi Pengolahan Sampah & Limbah
125. Teknologi Biofuel

XXXVII. TEKNOLOGI INDUSTRI
126. Teknik & Manajemen Industri
127. Teknik & Manajemen Pergudangan
128. Teknik & Manajemen Transportasi

XXXVIII. TEKNIK PERMINYAKAN
129. Teknik Produksi
130. Teknik Pemboran
131. Teknik Pengolahan Migas & Petro Kimia